Manfaat tumbuhan akar wangi untuk mengatasi bau mulut. Ya, kali ini akan dibahas tentang tumbuhan akar wangi. Tanaman akar wangi dengan naman latin Vitiveria Zizanioides adalah tanaman herbal berbentuk rumput-rumputan dari suku poaceae dan berasal dari India. Pada pemanfaatan secara tradisional bagian yang sering dimanfaatkan adalah akarnya yang dikeringkan untuk dijadikan pengharum lemari atau pakaian.
Sekarang banyak masyarakat yang sudah tau akan manfaat tumbuhan akar wangi untuk pengobatan herbal. deskripsi dari tanaman ini adalah merupakan rumput menahun dengan tinggi dapat mancapai 1 meter, batang lunak, beruas-ruas, daunnya tunggal berbentuk seperti pita dan ujungnya meruncing, pelepah memeluk batang dengan warna hijau keputih-putihan. Perbungaan berbentuk bulir diujung batang, akarnya termasuk akar serabut berwarna kuning. Akar wangi juga dikenal dengan nama ilmiah lain yaitu Andropogon Zizanioides Urban, Andropogon Squarrosus Hackel, Andropogon Muricatus Retz. Di daerah Indonesia akar wangi dikenal dengan nama usar(batak), useur(gayo), hapias, akar babau(minangkabau), akar banda(timor), morwastu(sumatra utara), urek usa(makasar), iser, usa, janur, narawastu, usar(sunda), larasetu, larawastu, rarawestu(jawa), dan lain-lain. Kandungan yang terdapat dalam tanaman akar wangi adalah minyak atsiri, hars, dan zat pahit.
Resep pengobatan herbal dengan akar wangi. Ini adalah salah satu resep pengobatan herbal dengan akar wangi yaitu mengatasi bau mulut. Dalam tanaman akar wangi terkandung minyak atsiri, minyak atsiri sendiri mengandung vetiverin, vetiveron, veton, dan vetivazulen. Fungsi minyak atsiri adalah untuk mengurangi bau mulut dengan dijadikan obat kumur, selain itu minyak atsiri juga bisa dijadikan obat luar untuk penyakit reumatik.
Caranya :
- Ambil beberapa potong akar wangi
- 2 lembar sirih segar
- pegagan segar 1 genggam
- 6 butir buah kapulaga
Cara pemakaian :
Seduh semua bahan tadi dengan air hangat secukupnya, gunakan untuk berkumur 2 kali sehari, dapat juga ditelan karena bahan-bahan tersebut termasuk herbal dan tidak berbahaya.
Banyak sekali manfaat dari tanaman akar wangi yang bisa dimanfaatkan untuk kesehatan tubuh manusia diantaranya yang sudah dijelaskan tadi, semoga bermanfaat.
Demikian informasi tentang manfaat tumbuhan akar wangi untuk mengatasi bau mulut.